![]() |
Penyerahan Penghargaan kepada Atlet berprestasi oleh Ketua STAIN Curup,Dr.Rahmat Hidayat M.Ag, M.Pd. |
Disampaikan Rahmat, prestasi itu didapat setelah atlet di Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (Pionir) yang dilaksanakan di UIN AR-Ranyri Banda Aceh, menyabet satu medali emas dari cabang tenis meja putra atas nama Hazmi Ariando dan satu medali perak cabang debat Bahasa Inggris atas nama Rizki Indra Guci dan Minarman Raka Putra.
Prestasi tersebut, lanjutnya, membuka mata seluruh PTAIN se-Indonesia soal kehadiran STAIN Curup.
”Kita menjadi yang diperhitungkan dalam Pionir kali ini, karena STAIN Curup menjadi STAIN terbaik yang ada di ajang tersebut. Apalagi baru-baru ini, STAIN Curup menjadi sorotan karena pendaftaraan mahasiswa secara online mencapai 1.400 mahasiswa dan mengalahkan beberapa IAIN bahkan UIN di Indonesia," lanjutnya.
Rahmat berharap, prestasi yang telah diraih tersebut, menjadi tolak ukur agar bisa berprestasi lagi di bidang apapun ke depannya. Khususnya dalam kegiatan Pionir, tahun depan harapannya bisa lebih banyak medali yang diraih. Pada acara pengumuman itu juga dihadiri beberapa atlet yang baru saja pulang dari UIN Ar-Ranyri Banda Aceh dan perwakilan organisasi mahasiswa STAIN Curup. (mg2)
0 komentar:
Post a Comment